Kisi-kisi soal ujian sekolah pada Sekolah Dasar, Madrasah Ibtidaiyah, Sekolah Luar Biasa dan Penyelenggara Program Paket A/ULA tahun pelajaran 2013/2014 ini ditetapkan oleh Balitbang Kemdikbud tanggal 20 Januari 2014. Prosedur Operasi Standar (POS) Ujian Sekolah Madrasah 2014 secara umum mengatur tentang jumlah butir soal US untuk setiap mata pelajaran serta Jadwal Pelaksanaan Ujian Sekolah 2014. Kisi-kisi US SD/MI disusun berdasarkan Standart Kompetensi (SK) dan Kompetensi Dasar (KD) sebagaimana yang telah diatur dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah.
Silahkan anda download Kisi-Kisi Soal US SD/MI 2014 serta POS Ujian Sekolah berikut ini:
Untuk penyusunan soal sebagaimana yang diatur dalam POS US 2014, Pemerintah Provinsi dan Kantor Wilayah Kementerian Agama menyusun, menetapkan, dan merakit paket soal, dengan langkah-langkah sebagai berikut:
a. menyusun 75% (tujuh puluh lima persen) paket soal dengan melibatkan para pendidik yang mewakili seluruh Kabupaten/Kota di wilayahnya;
b. merakit dan menetapkan paket soal US/M dengan cara menggabungkan 25% (dua puluh lima persen) paket soal dari Kementerian dengan 75% (tujuh puluh lima persen) paket soal yang ditetapkan Pemerintah Provinsi dan Kantor Wilayah Kementerian Agama;
c. melakukan finalisasi dan menata perwajahan (lay out) paket soal dapat melibatkan pendidik, dosen, dan ahli penilaian pendidikan.
Jumlah butir soal dan alokasi waktu Ujian Sekolah/Madrasah adalah sebagai berikut :
Jadwal Pelaksanaan Ujian Sekolah/Madrasah tahun pelajaran 2013/2014 adalah sebagai berikut :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar